Renungan Harian

TUHAN adalah terangku dan keselamatanku,kepada siapakah aku harus takut? TUHAN adalah benteng hidupku,terhadap siapakah aku harus gemetar? ... 'MAZMUR 27;1'

WIB

Syalom.,.,.,

Dalam Blog ini ,., memuat renungan harian, yang bisa bermanfaat dalam pengetahuan anda tentang Ke-Kristenan, dan juga bisa membangun kehidupan rohani Iman anda,,.,.,Tuhan Yesus Memberkati,.,.,.,
Powered By Blogger
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 29 Desember 2010

Renungan Harian, Rabu 29 Desember 2010

Menghitung Berkat Tuhan

Bacaan Alkitab Hari ini: Mazmur 116:1-12

Apakah anda pernah mendaftarkan/mendata berkat Tuhan yang pernah anda terima? Bila belum pernah, kehidupan anda mungkin akan penuh dengan keluhan. Bila anda merasa bahwa hidup anda penuh kesusahan, akhir tahun ini merupakan kesempatan yang amat baik untuk menghitung berkat Tuhan. Bila anda menghitung berkat Tuhan, Anda pasti akan takjub melihat apa yang telah Tuhan berikan kepada anda sepanjang tahun ini.
Dalam bacaan hari ini, pemazmur mengenal kembali bagaimana Tuhan menolong dia saat ia menghadapi bahaya yang bisa mengakibatkan kematian ( 116:3,8 ). Mengenang pertolongan Tuhan ini mengakibatkan rasa syukur yang amat mendalam di hati pemazmur ( 116:12,17 ).
Ada berbagai hal yang bisa membuat kita sulit untuk bersyukur. Pertama, kita akan sulit bersyukur bila kita hanya memperhatikan penderitaan atau kesulitan yang kita hadapi dan tidak mampu melihat kebaikan Tuhan di balik semua peristiwa yang Tuhan izinkan terjadi didalam hidup kita. Kedua, kita akan sulit bersyukur bila kita beranggapan bahwa semua yang terjadi di bumi ini semata-mata merupakan hasil kerja keras kita sendiri. Ketiga, kita akan sulit untuk bersyukur bila kita tidak bisa melihat apa yang tidak kelihatan dengan kacamata iman. bila kita yakin bahwa Allah turut bekerja di dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia ( Roma 8:28 ), tidak ada alasan bagi kita untuk tidak bersyukur.


Mazmur 116:12
" Bagaimana akan kubalas kepada TUHAN
segala kebajikan-Nya kepadaku?."

Selasa, 09 November 2010

Yesaya 1:18

" Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan
menjadi putih seperti salju;sekalipun berwarna merah
seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu
domba. (Yesaya 1 :18)
 
 

Followers

My Others Blog

ForumKristen.com - Komunitas Kristen Terbesar di Internet